Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

5 Artis Korea Terkaya yang Memiliki Bisnis Real Estate

Bukankah seharusnya seorang artis bekerja sebagai aktor/aktris yang memerankan film, atau bernyanyi, dan bahkan menjadi model untuk sebuah bintang iklan? Tetapi fakta berkata lain, banyak artis korea yang kini menjadi kaya berkat bisnis real estate (perumahan) yang mereka jalani. Siapa saja artis korea terkaya saat ini berkat bisnis real estate-nya? Simak ulasan yang sudah kami sajikan berikut ini

Daftar Artis Korea Terkaya dengan Bisnis Real Estate

Yoona (Girls Generation)

Gedung milik Yoona SNSD

Salah satu anggota idol paling populer dan terkaya di Korea, Girls Generation Yoona, telah menjalani sebuah bisnis perumahan sejak tahun 2018. Yoona membeli sebuah bangunan modern di wilayah Cheongdam-dong dengan harga 10 miliar won atau jika dikonversikan menjadi Rp. 128 M.

Park Seo Joon

Park Seo Joon Building

Baru-baru ini juga terungkap pemeran drama fenomenal Itaweon Class, Park Seo Joon telah membeli gedung di Sinsa-dong, Gangnam. Gedung tersebut dinilai sebagai properti yang sudah agak tua, namun siapa sangka ia malah mendapatkan kenaikan harga yang fantastis, yaitu 11 miliar won atau sekitar Rp. 141 M.

Taeyang (Big Bang)

Taeyang Min Hyo Rin

Bagi kebanyakan pasangan yang menikah, hal yang menjadi tujuan utama dan paling mahal adalah bulan madu. Namun tidak dengan Taeyang, ia justru memilih untuk menginvestasikannya ke dalam bisnis real estate.

Terbukti, setelah ia menikah dengan Min Hyo Rin. Keduanya justru membeli sebuah villa di Janghak Paarc Hannam senilai 15 milliar won atau yang setara Rp. 193 M.

Yuri (Girls Generation)

Yuri's Building

Tampaknya memang kesuksesan idol grup Girls Generation membawa anggota mereka menjadi sosok yang populer dan berkecukupan. Setelah Yoona, Yuri mengikutinya jejaknya membeli propertinya di Da Nang-dong, Gangnam seharga 12,8 miliar won atau sekitar Rp. 160 M.

Son Ye Jin

Bisnis Son Ye Jin Building

Salah satu aktris korea yang paling kaya dan fenomenal berkat drama bertajuk Crash Landing on You, Son Ye Jin, juga belakang ini diketahui menjadi pemilik gedung baru di Sinsa-dong, Gangnam. Dikatakan dari beberapa laporan, properti tersebut mencapai harga sangat fantastis yaitu 16 miliar won atau sekitar Rp. 205 M.

Itulah deretan artis korea paling kaya yang diketahui berbisnis real estate. Semoga informasi ini membantu kamu dalam memenuhi pengetahuan sebagai k-lovers.